Halopadang.id – Kecelakaan yang melibatkan mobil pick up tipe L-300 dan truk fuso terjadi di Jalan Raya Padang-Bukittinggi, kawasan Nagari Kayu Tanam, Kecamatan 2×11 Kayu Tanam, Padang Pariaman, Sumatra Barat, pada Minggu (12/4/2020).
Kasat Lantas Polres Padang Pariaman Indra KS, menyebutkan, kecelakaan itu terjadi sekira pukul 06.00 WIB, tepatnya di Korong Pasa Golombang Nagari Kayu Tanam Kecamatan 2×11 Kayu Tanam.
Saat kejadian itu, mobil pick up dengan nomor polisi BM 8276 TW dikemudikan oleh Lukman Tarmizi (33) seorang pegawai negeri sipil (PNS) warga Kecamatan Tampan Kota Pekanbaru, dan mengangkut satu orang penumpang.
Sedangkan untuk pengemudi truck fuso dengan nomor polisi BA 8320 SU, yaitu atas nama Arih Bijaksana (27) warga Lubuk Alung, Padang Pariaman.
Indra mengatakan, kejadian berawal ketika mobil pick up tersebut melaju dari arah Bukittinggi menuju arah Padang dalam kecepatan sedang.
Namun sesampai di tempat kejadian perkara (TKP) hilang kendali ke kanan sehingga menabrak truk fuso yang datang dari arah berlawanan.
“Dugaan kami pengemudi mobil pick up mengantuk,” ujarnya.
Dikatakan Indra, akibat kejadian itu pengemudi mobil pick up mengalami luka robek bagian wajah, keluar darah ditelinga, patah tulang dipergelangan tangan kiri dan meninggal dunia, setelah itu di bawa ke Pukesmas Kayu Tanam.
Kemudian untuk penumpangnya, mengalami mata sebelah kiri luka lecet dan dibawa ke Pukemas Kayu Tanam.
“Kalau pengemudi truk fuso tidak mengalami apa-apa setelah kejadian tersebut,” ucapnya.(*)