HALOPADANG.ID – Objek wisata Talao Pauh di Kota Pariaman dengan mengusung tema kota tepi air atau water front city kini telah dilengkapi air mancur sehingga menambah daya tarik pariwisata di daerah itu.
“Air mancur itu merupakan bantuan dari Politeknik Pelayaran Sumbar,” kata Wali Kota Pariaman Genius Umar di Pariaman, Sabtu (11/7/2020)
Setidaknya di Talao Pauh tersebut terdapat enam titik air mancur yang dihidupkan sore hari serta juga telah dilepaskan berbagai jenis ikan sehingga dapat menambah daya tarik objek wisata itu.
Saat ini pihaknya juga sedang meminta bantuan kepada Bank Nagari untuk membuat tulisan Talao Pauh dan lampu penerangan.
Menurutnya dengan bantuan yang diberikan tersebut menunjukan bahwa pembangunan objek wisata Talao Pauh dilakukan bersama-sama mulai dari pemerintah pusat, daerah hingga pihak lainnya.
Ia menyampaikan setelah menambah air mancur pihaknya akan menata pedagang di objek wisata itu dengan membangunkan tempat berdagang yang dapat mendukung keberadaan objek wisata Talao Pauh.
Saat ini di objek wisata tersebut juga telah tersedia internet gratis yang disediakan oleh Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Pariaman dengan bekerjasama dengan PT Telkom.
Sebelumnya Wali Kota Pariaman, Sumatera Barat Genius Umar mengatakan Talao Pauh yang terletak di Kecamatan Pariaman Tengah akan dilengkapi dengan air mancur guna menambah daya tarik objek wisata itu.
“Talao Pauh dibangun oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat yang pembangunannya akan dilanjutkan tahun ini,” kata dia di Pariaman.
Ia mengatakan di talao tersebut akan dibangun air mancur serta lampu pendukung lainnya untuk mempercantik kawasan objek wisata itu. Dengan adanya air mancur tersebut maka juga dapat memperbaiki derajat keasaman atau ph air sehingga mendukung dilepaskannya ikan ke dalamnya.