Bikin Quattrick Setelah Mandul di Dua Laga Awal, Aksi Nunez Ditanggapi Klopp

HALOPADANG.ID – Stiker baru Liverpool Darwin Nunez membayar lunas kegagalannya di dua laga pramusim 2022. Dalam laga kontra RB Leipzig di Red Bull Arena Leipzig, Jumat (22/7/2022), dini hari WIB, ia bikin empat gol sekaligus.

Quattrick Eks Benfica Portugal yang didatangkan Liverpool dengan mahar Rp1,1 T itu, mengantarkan timnya menang besar 5-0 pada laga itu.

Dia sempat tampil mengecewakan dalam dua pertandingan awalnya, yaitu saat melawan Manchester United dan Crystal Palace. Di laga ini, ia membuang dua peluang emas hingga menjadi sasaran bully fans di media sosial.

Dengan capaian empat gol itu, Nunez seperti ingin membuktikan The Reds tak salah pilih memboyongkan. Empat gol (48’, 51’, 68’ dan 90’) pemain yang masuk sebagai pemain pengganti di babak kedua, melengkapi gol pembuka dari Mohamed Salah di babak pertama, sekaligus membungkam semua kritik yang diberikan kepadanya.

Bagi juru taktik Liverpool, Jurgen Klopp, quattrick tersebut merupakan cara terbaik bagi Nunez untuk menjawab kritik yang ditujukan kepadanya di media sosial. Perlu diketahui, kritik terhadap pemain asal Uruguay itu muncul akibat penampilan kurang meyakinkannya pada pertandingan-pertandingan sebelum ini.

Klopp pun sangat senang dengan quattrick Nunez. Sebab, gol-gol ini pun penting untuk mengembalikan kepercayaan diri pemain berusia 23 itu jelang dimulainya musim baru. (HP-001)