HALOPADANG.ID–Kecamatan Padang Selatan, Kota Padang berhasil memenuhi target pengumpulan sampel hasil tes swab yang dilakukan di wilayahnya.
Sebanyak 130 sampel berhasil dikumpulkan oleh tiga Puskesmas dari 12 kelurahan di Kecamatan Padang Selatan. Keberhasilan tersebut di apresiasi oleh Camat Padang Selatan Teddy Antonius, saat ditemui di kantornya, Jumat (10/7)
Menurut Teddy, keberhasilan tersebut tak lepas dari kerjasama semua pihak dalam meyakinkan masyarakat terhadap perlunya tes swab, guna memetakan penyebaran Covid 19.
Serta menghilangkan rasa was-was masyarakat, khususnya mereka yang beraktifitas di zona merah seperti pasar dan tempat keramaian lainnya.
Semua unsur mulai dari kecamatan, kelurahan, Puskesmas, RT/RW, tokoh masyarakat hingga tokoh pemuda berperan dalam mengajak masyarakat untuk mau melakukan tes swab. Bahkan para tokoh tersebut jadi yang pertama di swab guna meyakinkan masyarakat.
“Inilah wujud dari pelaksanaan program Bakaterasi (Bangun Kampung Tertinggal Dengan Kolaborasi) yang selama ini selalu kita tekankan. Karena dengan kolaborasi semua unsur maka apapun program akan lebih mudah dilaksanakan,” ujar Teddy.
Ia juga menambahkan, keberadaan Kongsi Covid juga turut berperan dalam suksesnya pelaksanaan test swab tersebut. Kongsi Covid merupakan ujung tombak dalam sosialisasi upaya-upaya memutus mata rantai penyebaran Covid 19.
“Karena dengan adanya Kongsi Covid masyarakat secara mandiri menjaga wilayahnya serta memantau penerapan protokol kesehatan di tengah masyarakat,” kata Teddy. (R-01/rel)