Tak Hanya Pemerintah, Pengurus Masjid di Padang Panjang Ini Juga Bagikan Sembako

sembako
engurus Masjid Jami' Nurul Huda Kelurahan Silaing Bawah, Kota Padang Panjang, Sumatera Barat menyalurkan bantuan bagi warga terdampak covid-19

HALOPADANG.ID–Pengurus Masjid Jami’ Nurul Huda Kelurahan Silaing Bawah, Kota Padang Panjang, menyalurkan bantuan sembako bagi warga terdampak covid-19.

Bantuan sembako berupa bahan pangan seperti beras 10 kg, telur 1 sak, minyak 2 liter dan uang Rp100 ribu rupiah. Yang diserahkan kepada 350 KK miskin dan terdampak covid-19 di Kelurahan Silaing Bawah, Jumat (15/5).

Ketua Panitia Lendri Vianus, mengatakan, bantuan sembako yang di salurkan ini berasal dari 2 orang donatur, sedangkan uang Ro100 ribu/KK berasal dari sumbangan masyarakat sekitar.

“Ada masyarakat yang tidak ingin disebutkan namanya memberikan bantuan sembako untuk membantu warga terdampak, dengan total 350 paket dan diamanahkan kepada pengurus mesjid untuk menyalurkan,” katanya.

Untuk menghindari berkumpulnya warga, penyaluran bantuan dilakukan bergantian selama dua hari. Tak lupa memberi jarak antrian warga bagi warga yang menerima bantuan.

“Sebagai jamaah mesjid jami’ Nurul Huda, Saya berharap semoga wabah ini cepat selesai, sehingga kita semua dapat kembali datang beramai-ramai ke mesjid untuk beribadah,”ucapnya.

Sebelum masyarakat menerima bantuan, mereka diminta dahulu mengumpulkan fotokopi KK, KTP dan Kupon yang telah di dapatkan sebelumnya kepada Wakil Ketua Zainul Arifin, Sekretaris Dairi WIS, Bendahara Desfa R atau panitia pelaksana lainnya. (R-01/rel)

situs toto situs toto barbartoto barbartoto