HALOPADANG.ID—Penyebaran virus corona atau Covid-19 di berbagai daerah membuat banyak masyarakat waspada akan lingkungan. Tak terkecuali dengan fenomena orang-orang yang ditemukan tergeletak di pinggir jalan.
Di beberapa kota di Indonesia memang ditemukan beberapa orang warga yang tergeletak di jalan dan setelah diperiksa hasilnya positif corona, seperti yang terjadi kepada seorang bule yang tergeletak di atas sepeda motornya di Bali.
Namun, berbeda dengan seorang pria yang ditemukan tergeletak di Kota Padang, bukannya membuat orang empati, dan berduka justru membuat orang ketawa bahkan kesal.
Hal itu terlihat dari video yang viral di media sosial pada Sabtu (11/4). Dala video berdurasi 1 menit itu memperlihat seorang pria yang tergeletak di dekat jembatan di Simpang Mega Permai, Padang Sarai, Kecamatan Koto Tangah, Kota Padang.
Sejumlah petugas kesehatan berpakaian lengkap Alat Pelindung Diri (APD) yang sesuai SOP penanganan corona, bersiap membawa pria yang dalam keadaan tidak sadar diri itu.
Tak tanggung-tanggung, tandu untuk mengangkat pria tersebut ke dalam ambulans sudah disiapkan. Namun, apa yang terjadi saat seorang petugas mengangkatnya, ia terbangun dalam keadaaan sempoyongan yang diduga dalam kondisi mabuk.
Sontak kejadian itu membuat orang sekitar kaget, ketawa bahkan kesal karena membuat warga sekitar khawatir.
Video itu menjadi viral, bahkan tak sedikit komentar yang kesal yang dilotarkan netizen.
https://www.instagram.com/p/B-2Z1M2F6Gl/?igshid=y6qwqoag6e85
Akun @desrita, lah mode ko keadaan talok juo mabuak lai…(R-01)