Ngintip Lomba Olah Pangan di Padang, Tim Kecamatan Unjuk Kemampuan

HALOPADANG.ID  –  Kota Padang terkenal dengan keberagaman makanannya. Seperti Kecamatan Padang Timur yang mengolah makanan sehingga menjadi menarik dan menggiurkan. Hal ini terbukti di kegiatan ‘Lomba Pengolahan Pangan Lokal Tingkat Kota Padang Tahun 2023’ di Palanta, Rumah Dinas Wali Kota Padang, Jumat (7/7/2023).

Ketua Pokja III Padang Timur, Ayu menjelaskan, ada tiga makanan olahan yang dibawa ketika mengikuti lomba. Ketiganya diberi nama Nastar Tepung Mocaf, Jijama Banana Maggo Dessert, dan Kue Ulang Tahun Ubi Ungu Onde-Onde.

“Jijama Maggo Dessert ini berbahan bengkuang yang merupakan ikon Kota Padang. Olahan ini sangat segar, sebab kita mengolahnya dari buah-buahan yang masih segar. Untuk dinikmati, bisa panas maupun dingin juga lezat,” ucap Ayu.

Untuk nastar sendiri, jelas Ayu, mengganti tepung terigu dengan tepung ubi yang biasa dikenal dengan mocaf. Semua bahan yang diperlukan dalam membuat nastar, tanpa adanya campuran pengawet.

“Mocaf ini kita olah sendiri. Ubinya itu kita potong-potong lalu dihaluskan. Kemudian kita jemur di terik matahari sampai kering, lalu diblender. Setelah itu diayak menjadi tepung,” tambahnya.

Selama proses pengolahan ubi menjadi tepung yang dilakukan secara manual (tanpa oven). Semua dikerjakan Ayu selama seminggu.

Kemudian, pangan lokal basah berbahan ubi ungu ini tak kalah menarik. Dengan dua layer, di tengah-tengah diisi oleh selai kacang menampilkan kesan harmoni dan kemisteri yang apik.

“Setelah kita siasati, ternyata umbi-umbian ketika diolah tidak kalah cantik. Apalagi jika kita rasakan. Untuk anak-anak, dengan penampilan begini pastinya menggugah selera mereka,” cecarnya.

Kreasi layaknya kue ulang tahun tampak ketika melihat pucuk kue yang dihiasi krim dan onde-onde dengan warna selaras.

“Harapan kami dengan olahan bahan pangan lokal ini dapat dinikmati oleh semua kalangan. Semisal ada yang tidak suka, menjadi suka dengan kehadiran kreasi yang kami buat,” tuturnya.

Usai dilakukannya penilaian, berikut pemenang dari masing-masing kategori. Kategori Dessert Juara 3 Kecamatan Pauh, Juara 2 Kecamatan Padang Utara, dan Juara 1 Padang Selatan.

Kemudian kategori Pangan Lokal Juara 3 Kecamatan Nanggalo, Juara 2 Kecamatan Padang Utara, dan Juara 1 Kecamatan Lubuk Begalung. (HP-003)

situs toto situs toto barbartoto barbartoto