Pemda di Dharmasraya dan Pariaman Gelar Salat Id Untuk Masyarakat

Petugas Satgas Covid-19 sedang memeriksa jemaah yang akan masuk ke halaman Balaikota Pariaman untuk salat Idul Fitri. IST

HALOPADANG.ID — Pemerintah daerah di tiga daerah di Sumatera Barat yang berstatus zona kuning pandemi Covid-19 menggelar Salat Idul Fitri berjamaah, Kamis (13/5/2021). Ketiga daerah itu adalah Kabupaten Dharmasraya, Kota Pariaman dan Kota Solok. Kepala daerah di kota dan kabupaten tersebut tetap mewanti-wanti jemaah yang hadir untuk patuh prokotol kesehatan (Prokes).

Kabupaten Dharmasraya misalnya. Pemerintah daerah setempat menggelar salat id nya di lapangan terbuka, tepatnya di halaman kantor bupati. Bupati Sutan Riska pada kesempatan tersebut menyebut gelaran di lapangan terbuka terkait dengan penyebaran covid

“Ini jadi pertimbangan sehingga salat id tidak dilaksanakan di Masjid Agung,” kata Sutan Riska, Kamis (13/5/2021).

Pada kesempatan itu, politisi PDIP tersebut tetap mengajak masyarakat mematuhi protokol kesehatan. Ia sangat berharap agar masyarakat tidak menyepelekannya dan mematuhi protokol kesehatan,” ujar Sutan Riska.

Hal serupa, berlangsung di Pariaman. Di kota ini, salat idul fitri 1422 H digelar di halaman Balaikota Pariaman, Kamis (13/5), dengan menerapkan protokol kesehatan Covid-19 yang ketat.

Walikota setempat, Genius Umar mengaku bersyukur bisa melaksanakan salat Idul Fitri bersama masyarakat. Kendati berada di zona kuning, ia tetap meminta jajarannya memastikan pelaksanaan protokol kesehatan tetap berjalan dengan baik.

“Penerapannya sudah dimulai sejak pintu masuk halaman balaikota dengan pengukuran suhu, meletakkan tempat cuci tangan, membagikan masker bagi jemaah yang tidak memakai maskes, mengatur jarak shalat hingga menutup pintu pagar saat jumlah jemaah sudah memenuhi kapasitas yang tersedia. Petugas dari Satgas Covid-19 Pariaman akan menutup pintu tersebut serta mengawali pelaksanaan protokol kesehatan, “ tambahnya.

Hal ini, kata Genius lagi, penting dilakukan demi memperbaiki status Kota Pariaman untuk kembali masuk dalam zona hijau pandemi. Bertindak sebagai Imam dan Khatib pada Sholat Idul Fitri 1442 H/2021 M Zahardi dan Submurdianto dari Kementerian Agama Kota Pariaman.

Sementara di Kota Solok dan sekitarnya, antusiasme warga melaksanakan salat Id sangat tinggi. Di Masjid Agung Kota Solok misalnya, warga berjubel hingga ke jalan raya di depan masjid, untuk ambil bagian dalam salat id di masjid tersebut. Masjid lain, juga terpantau penuh, seperti Masjid Nurut Taqwa di KTK Solok, jamaah tampak ramai dan berada hingga di luar masjid. (HP-001)

situs toto situs toto barbartoto barbartoto