HALOPADANG.ID — Delvi Hendrayani (33) mulai memutar otak untuk membantu suaminya, Yondri Efrizal (42) mendapat kehidupan keluarga mereka yang layak. Sekarang, mereka tinggal mengontrak di Kampung Sikumbang, Jalan Dadok Raya, Kelurahan Dadok Tunggul Hitam, Kecamatan Kototangah, Kota Padang. Suami bekerja sebagai tukang becak dengan menyewa Rp20 ribu per hari.
“Saya ingin membantu suami saya memiliki becak sendiri. Karena selama ini kami harus bayar becak sewaan. Saya tidak tahu dengan apa kami bisa memilikinya, agar tak perlu mengejar setoran lagi. Karena itu saya beranikan diri menyampaikan ke Instagram Partai Gerindra,” kata Delvi saat didatangi pengurus DPD Partai Gerindra Sumbar ke rumahnya, kemarin.
Delvi juga pernah mendapatkan informasi kalau Gerindra partai yang sering menebar bantuan untuk warga tidak mampu. Dia mencoba melalui media sosial. “Saya kirim DM (pesan langsung) ke Gerindra. Eh ternyata dibalas dan diarahkan ke tim pak Andre Rosiade,” kata Delvi kepada Wakil Ketua DPD Partai Gerindra Sumbar Nurhaida, Rina Shintya (wakil sekretaris), dan Zulkifli (wakil bendahara).
Delvi mengatakan, untuk mencukupi kebutuhan keluarga, dia juga bekerja di tempat laundry sebagai ART (asisten rumah tangga). “Kalau mengandalkan suami belum cukup, paling dapat Rp80 ribu sehari kalau lagi ramai. Kalau sepi, tentu susah,” katanya didampingi Yondri di rumah kontrakan mereka. Apalagi sekarang mereka masih tercatat ber-KK Kabupaten Agam yang sedang mengurus surat pindah ke Padang.
Beruntung salah seorang admin Instagram Gerindra Ferista Dian menghubungi Andre Rosiade yang langsung mengirimkan tim ke lokasi yang didapat. Ternyata benar, empat beranak itu sedang kesusahan memenuhi kehidupan mereka, apalagi di tengah pandemic Covid-19 yang belum tentu kapan berakhir.
Nurhaida yang juga Sekretaris PIRA (Perempuan Indonesia Raya) Sumbar menyebutkan, mereka diminta Andre mengecek dan memberikan bantuan dana untuk Yondri membeli becak sendiri. “Kami serahkan sembako dan juga uang tunai untuk keluarga pekerja becak di Dadok Tunggul Hitam. Semoga bisa dimanfaatkan untuk membeli becak dan berusaha,” katanya.
Yondri Efrizal tak menyangkan mendapatkan bantuan pembeli becak dari anggota DPR RI Andre Rosiade. Dia mengaku takt ahu kalau istrinya mengirimkan permohonan bantuan melalui media sosial. “Terima kasih banyak pak Andre Rosiade. Saya bisa beli becak sendiri dan tidak menyewa lagi. Semoga pak Andre dan keluarga serta Gerindra terus diberikan ke lapangan oleh Allah,” kata Yondri.
Andre Rosiade mengaku cukup prihatin dengan kondisi tukang becak yang harus menyewa setiap hari itu. “Kami dihubungi admin Instagram Gerindra dan meminta tim memverifikasi serta membantunya. Semoga bisa dibelikan becak dan bisa lebih bermanfaat lagi,” kata Andre yang dikenal dengan tagline Kerja Nyata untuk Sumbar ini.
Menurut Andre, di tengah pandemic ini banyak warga yang kehilangan pekerjaan, atau tak mampu lagi menghidupi keluarganya. Dia berharap, pandemi cepat berlalu dan kehidupan kembali seperti biasa. “Sebagai kader Partai Gerindra, kami akan terus membantu masyarakat dalam berbagai kesulitan. Karena sesuai arahan Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto, kader harus lebih bermanfaat untuk rakyat,”kata ketua harian DPP Ikatan Keluarga Minang (IKM) ini. (HP-001)