HALOPADANG.ID — Liverpool dipastikan gagal melewati rekor poin Manchester City setelah ditekuk Arsenal 1-2. Lantas berapa poin yang bisa diperoleh Liverpool di akhir musim ini?
The Reds baru saja tumbang saat menyambangi Arsenal di Stadion Emirates, Kamis (16/7/2020) dinihari WIB.
Dengan hasil ini Liverpool mengoleksi 93 poin dari 36 pertandingan. Mengingat kompetisi tinggal menyisakan dua pertandingan saja, maka Virgil van Dijk cs maksimal hanya akan memperoleh 99 poin. Liverpool tak mampu memenuhi ambisinya melampaui rekor 100 poin yang dibukukan Man City saat juara di 2017/18.
“Malam ini saya memang tidak senang dengan pertandingan. Saya kebalikannya. Saya kecewa dan marah karena beberapa hal. Kami rehat dan itu tidak bagus, dan itulah mengapa kami kalah,” ucap Manajer Liverpool Juergen Klopp di Daily Mail.
Masalahnya adalah Liverpool cenderung inkonsisten setelah mengamankan titel juara Liga Inggris. Usai menggulung Crystal Palace 4-0, Liverpool cuma dua kali menang dalam lima laga terakhir. Sedangkan kekalahan dari Arsenal menandakan Liverpool sudah gagal menang di dua laga berturut-turut usai sebelumnya diimbangi Burnley 1-1.
Selanjutnya, Liverpool akan menjamu Chelsea di Anfield, Rabu (22/7) sebelum bertandang ke Newcastle United empat hari berikutnya. Tidak bisa dipungkiri the Blues bisa menjadi batu sandungan bagi sang juara karena masih bersaing dengan Leicester City dan Manchester United untuk finis empat besar.
“Saya bukan tipe orang yang terpukul karena: ‘Tapi kami tidak bisa mendapatkan 100 poin.’ Kami akan mendapatkan poin-poin yang layak kami dapatkan dan kami akan melihat bagaimananya,” sambung Klopp.
“Saat ini 93 poin dengan dua pertandingan (melawan Chelsea dan Newcastle). Para pemain sudah menjalani sebuah musim yang luar biasa dan tidak ada yang bisa mengambilnya dari mereka”, tutup Kloop.