Sambut Hari Bhayangkara, Polda Sumbar Bagikan Paket Sembako

polda
Polda Sumbar melakukan bakti sosial (baksos) berupa pembagian paket sembako kepada masyarakat terdampak virus Covid-19

HALOPADANG.ID–Dalam menyambut Hari Bhayangkara ke 74, Polda Sumbar melakukan bakti sosial (baksos) berupa pembagian paket sembako kepada masyarakat terdampak virus Covid-19. Kegiatan itu serentak dilaksanakan hingga ke tingkat Polsek.

Sebelum pelepasan tim baksos yang terdiri dari Polri dan TNI yang akan mengantarkan langsung paket sembako kepada warga, Kapolda Sumbar Irjen Pol Drs. Toni Harmanto, bersama Wakil Gubernur Sumbar dan Forkopimda serta Pejabat Utama, awalnya menyerahkan bantuan berupa paket sembako dan bantuan kursi roda kepada beberapa masyarakat, Jumat (26/6) di halaman Mapolda Sumbar.

“Dalam rangkaian hari Bhayangkara ke-74 kami melaksanakan baksos serentak hari ini dari Mabes Polri hingga Polda dan Polres. Untuk Polda Sumbar sampai ke tingkat Polsek, ada 117 ribu paket sembako yang akan diberikan kepada masyarakat,” ucap Kapolda Sumbar.

Irjen Pol Toni menerangkan, fokus penerima paket baksos tersebut ialah masyarakat yang memang secara langsung terdampak pandemi virus Corona. Sasarannya mulai dari fakir miskin, lalu yatim piatu, buruh atau karyawan yang terkena PHK. Intinya masyarakat yang terdampak langsung Covid-19 menjadi sasaran prioritas.

“Memperingati Hari Bhayangkara ke-74, kita sudah melaksanakan beberapa kegiatan sosial seperti sunatan massal, donor darah, kunjungan ke panti asuhan, panti jompo serta membagikan sembako. Harapan kita, bantuan yang diberikan dapat memberikan manfaat kepada masyarakat yang saat ini terdampak pandemo corona,” ujarnya.

Dalam sambutannya, Kapolda Sumbar menyampaikan amanat tertulis dari Kapolri Jenderal Polisi Idham Aziz kepada para anggotanya. Dalam amanat tersebut, Kapolri berpesan kepada seluruh anggota Polri dijajaran untuk tetap semangat melayani masyarakat di tengah pandemi virus Corona.

“Dampak sosial dan ekonomi yang muncul akibat wabah penyakit ini bisa dikatakan mengkhawatirkan. Kami harus mampu mengatasinya dengan semangat baru menuju tatanan dunia baru. Oleh karena itu sangat tepat jika tema hari peringatan Bhayangkara tahun 2020 adalah Kamtibmas Kondusif, Masyarakat Semakin Produktif,” ucap Kapolda membacakan amanat Kapolri.

Dikatakan, bakti sosial yang dilaksanakan hari ini adalah wujud nyata dari Polri bagi masyarakat yang terdampak Covid-19 secara langsung. Untuk itu, diingatkan kepada anggotanya untuk terus hadir memberikan perlindungan dan pelayanan bagi masyarakat. Dia mengatakan keberadaan polisi harus benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.

“Saya ingin mengingatkan kembali bahwa polisi harus hadir bagi masyarakat. Karena secara historis, polisi lahir karena masyarakat. Jadilah polisi yang benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,” pungkasnya.(R-01/rel)

situs toto situs toto barbartoto barbartoto