UIN Imam Bonjol Lakukan Pembinaan ASN Secara Online

asn
Rektor Universitas Islam Negeri Imam Bonjol Padang, Prof. Dr. Eka Putra Wirman, LC, MA

HALOPADANG.ID–Civitas Akademika Universitas Islam Negeri (UIN) Imam Bonjol (IB) Padang melaksanakan, pembinaan Aparatur Sipil Negara (ASN) secara online, Rabu (3/6).

Kegiatan yang bertemakan, Produktif dan Aman di Masa Pandemi Covid-19, menampilkan, Dr. H. Candra Boy Seroza, M. Ag, selaku Direktur Pembinaan Tenaga Teknis Badan Peradilan Agama Mahkamah Agung(MA) RI.

Dalam materinya disebutkan, berbagai hikmah atau peluang dan kemudahan yang bisa diraih dalam suasana covid-19 ini. Tak hanya itu, ancaman dari virus yang sangat berbahaya tersebut, membuat memanfaatkan teknologi.

“Kami harus bisa menggunakan teknologi, apalagi sekarang, kita tengah menuju birokrasi kelas dunia dalam empat tahun ke depan. Untuk itu dibutuhkan ASN yang jujur, professional, dan mampu bersaing dan mampu menggunakan teknologi informasi,” kata Candra.

Ditambahkannya, para ASN juga harus mampu memberikan pendidikan Islam kepada keluarga.

“Kami harus bisa menanamkan akhlak mulia kepada anak-anak, karena anak-anak harus berlaku sopan kepada kedua orang tuanya. Kami selaku orang tua, juga harus bisa mencontohkan keteladanan kesopanan kepada anak-anak,” tambahnya.

Sementara itu, Rektor UIN Imam Bonjol Padang, Prof. Dr. Eka Putra Wirman, Lc, MA, menyampaikan, kegiatan pembinaan ASN di lingkungan UIN, dalam rangka halal bi halal, seluruh sivitas akademika UIN Imam Bonjol Padang.

“Mari sama-sama kita bangun rasa ukhuwah yang kokoh dan saling bahu membahu, dalam mewujudkan visi bersama untuk kemajuan perguruan tinggi ini. Walaupun dalam suasana pandemi Covid-19 kita tetap bisa beraktifitas dan bersilaturrahmi secara daring,” ujarnya.

Kegiatan pembinaan ASN ini diikuti oleh para unsure pimpinan, para Guru Besar, dosen, dan tenaga kependidikan di lingkungan UIN Imam Bonjol Padang. (Q-05/rel)