HALOPADANG.ID–Wujud kepedulian kepala daerah terhadap Covid-19 di Payakumbuh, dibuktikan dengan dilakukannya tes Swab yang diikuti Wali Kota Riza Falepi, Wakil Wali Kota Erwin Yunaz, Kepala Dinas Kesehatan dr. Bakhrizal, dan beberapa Kepala OPD yang terlibat langsung dalam Covid-19, di RSUD Adnaan WD Kota Payakumbuh, pada Selasa (19/5) siang.
Bahkan Wakil Bupati Limapuluh Kota Ferizal Ridwan berinisiatif sendiri bergabung diambil sampel swabnya untuk dilakukan pengecekan apakah mereka terpapar virus corona atau tidak, kegiatan ini didampingi langsung Dirut RSUD dr. Elfriza Naldi.
“Kami memotivasi seluruh unsur untuk peduli dengan Swab, artinya tidak ada yang dikhawatirkan dengan swab, ini untuk kepastian dan keselamatan kita dari bahaya Covid-19 karena kami akan selalu berhadapan dengan rakyat, jadi rakyat tidak perlu khawatir jika berhadapan dengan pejabat Pemko kalau bebas dari Covid-19,” kata Wali Kota Riza Falepi.
Sementara itu, bagi aparatur pemerintahan Limapuluh Kota yang berdomisili di Kota Payakumbuh, diharapkan juga secara mandiri melakukan tes swab di RSUD Adnaan WD, karena dikhawatirkan mereka adalah pelaku perjalanan dari daerah terjangkit secara langsung atau tidak langsung mungkin kontak dengan orang tanpa gejala (OTG) lainnya.
“Mereka sering keluar masuk kota dan kabupaten untuk melakukan aktifitas, kami khawatir nanti ini dapat menambah terjadinya penyebaran Covid-19, kami harap juga bisa di tes,” tambah Wawako Erwin Yunaz.
Kepala Dinas dr. Bakhrizal menghimbau warga yang merasa pernah berkontak dengan pasien positif untuk berinisiatif melakukan tes swab seperti yang dilakukan wali kota dan jajarannya.
“Bila ada positif, maka protap Covid-19 akan diberlakukan, terhadap siapa saja,” kata Dokter Bek.
Wabup Limapuluh Kota Ferizal Ridwan mengucapkan terima kasih kepada Pemko Payakumbuh yang telah mengikutsertakan dirinya dalam tes SWAB kali ini.
“Untuk sementara waktu sampai keluarnya hasil, saya harus isolasi mandiri dan mengurangi kontak langsung, tentu secara otomatis mengurangi kegiatan diluar,” pungkas Wabup yang akrab disapa Buya Feri ini. (M-01)