Ikuti

Terkait Korban Meninggal Positif Corona Asal Pasaman Barat, 14 Orang Diisolasi Mandiri di Talu

Halopadang.id – Sebanyak 14 orang dari keluarga dan orang yang pernah kontak langsung dengan warga yang positif terinfeksi Corona Virus Disease (COVID-19) di Talu Kabupaten Pasaman Barat, Sumatera Barat diisolasi mandiri dan akan dilakukan tes swap.

“Sebagai langkah antisipasi kita telah mendata keluarga korban dan warga Talu yang pernah kontak dengan pasien,” kata Sekretaris Daerah Pasaman Barat Yudesri di Simpang Empat.

Untuk langkah antisipasi sejak korban dimakamkan di Paraman Talu, pihaknya langsung melakukan pendataan atau tracking terhadap pihak keluarga atau masyarakat yang pernah kontak dengan korban.

“Kepada masyarakat agar tetap tenang dan tidak panik. Tapi tetap melaksanakan anjuran dan edaran pemerintah baik provinsi maupun daerah,” katanya.

Pihaknya tetap mengikuti protokol yang telah ditetapkan oleh pemerintah baik pusat maupun provinsi. Untuk saat ini, Pasaman Barat tetap dalam status tanggap darurat.

“Tidak ada ‘lockdown’ atau isolasi khusus di Jorong Paroman Talu. Usai pemakaman pada malam harinya, semua keluarga almarhum juga telah kembali ke Padang karena semua keluarga almarhum berdomisili di Kota padang,” katanya.

Menurutnya kewaspadaan mesti tetap dijaga, namun untuk sementara tidak ada isolasi khusus atau larangan resmi masuk ke Jorong Paroman Talu.

“Kami juga merencanakan terhadap pihak keluarga yang pernah kontak dengan korban dikarantina di Diklat Talu,” ujarnya.

Diberitakan Halopadang.id sebelumnya, satu pasien positif terinfeksi COVID-19 meninggal dunia pada 07.20 WIB, Kamis (9/4) di Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) M Djamil Padang.

Korban berjenis kelamin perempuan berusia 50 tahun lebih.

Pasien tersebut sempat dirawat di ruangan isolasi paru sekitar dua hari yang lalu.Hasil pemeriksaan swap hidung dan tenggorokan sudah dikirim ke laboratorium kampus Unand Padang.

Dari hasil laboratorium tersebut jenazah dinyatakan positif COVID-19. Jenazah pasien sudah dimakamkan di daerah asalnya Paroman Talu Kabupaten Pasaman Barat.(002)

Exit mobile version
situs toto situs toto barbartoto barbartoto