KI Sumbar Serahkan Langsung Penghargaan Kepada Ketua DPRD

HALOPADANG.ID – Ketua Komisi Informasi Sumatera Barat Nofal Wiska menyerahkan penghargaan Acievement Motivation Person (AMP) Award kepada Ketua DPRD Sumbar, Supardi, Senin (30/11/2020).

Supardi menjadi satu dari sembilan Tokoh keterbukaan Informasi Sumbar 2020, tak bisa hadir dalam pada anugerah Keterbukaan Informasi Publik Sumbar Rabu (25/11/2020).

”Mohon maaf, saya tidak bisa meninggalkan paripurna karena paripurna Rabu itu menyangkut uang rakyat yang diakomodir di APBD Sumbar 2021,”ujar Supardi saat menerima rombongan KI Sumbar

Supardi terpilih sebagai Tokoh Keterbukaan Informasi Publik Sumbar 2020, karena kerja kedewanan sangat terbuka termasuk dalam penanganan covid-19. AMP Award diserahkan Nofal Wiska didampingi Wakil Ketua Adrian Tuswandi.

Baca Juga :  Meletus, Gunung Marapi Semburkan Abu Setingggi 1.500 Meter di Atas Puncak

Pada kesempatan tersebut, ketua KI Provinsi Sumatera Barat Nofal Wiska mengatakan, kelayakan ketua DPRD Sumbar menerima AMP sudah diuji berulang-ulang oleh tim independent, bahkan oleh publik, sehingga KI menetapkan menjadi salah seorang tokoh keterbukaan didaerah ini.

“Pak Supardi sebagai personal dan sebagai pimpinan DPRD Sumbar memang amat layak menerima penghargaan keterbukaan, ini diberikan karena penilaian tim dan nasukan dari masyarakat, bahkan disaat puncak acara penyerahan anugrah beliau tidak bisa hadir karena memimpin paripurna penetapan APBD Sumbar untuk kepentingan masyarakat, dan penuh keterbukaan dengan semua sistem administrasinya,” ulas Nofal Wiska. (rel/HP-001)