Kembali, Puluhan Warga Sumbar Positif Covid

HALOPADANG.ID — Juru Bicara Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Sumatera Barat (Sumbar), Jasman Rizal kembali merilis, menginformasikan laporan sementara jumlah penambahan warga Sumbar terkonfirmasi positif Covid-19.

Sabtu (5/9/2020) ini, hasil pemeriksaan sampel spesimen yang dikirimkan oleh penanggung jawab Laboratorium Diagnostik dan Riset Terpadu Penyakit Infeksi Fakultas Kedokteran Universitas Andalas dan Balai Penyidikan dan Pengujian Veteriner Wilayah II Baso, Dr. dr. Andani Eka Putra, M.Sc, sebanyak 3.057 sampel (Lab Fak Kedokteran UNAND 2.801 spesimen dan Lab. Veteriner Baso Agam 256 spesimen) ada 73 orang yang positif Covid-19

Padang tetap yang terbanyak dimana 34 orang warganya yang terinfeksi, lalu Kabupaten 50 Kota 1 (satu) orang, Kabupaten Solok Selatan 1 (satu) orang (hasil pemeriksaan di BIM), Kota Bukittinggi 5 (lima) orang, Kabupaten Sijunjuang 15 orang, Kota Payakumbuh 3 (tiga) orang, Kota Pariaman 8 (delapan) orang, Kabupaten Pasaman 1 (satu) orang, Kabupaten Agam 4 (empat) orang dan Kabupaten Pessel 1 (satu) orang.

Selain pertambahan terkonfirmasi positif Covid-19, ulas Jasman, dilaporkan juga pagi ini pertambahan sementara pasien sembuh atau konversi 2 (dua) negatif sebanyak 10 orang. (rilis)