Maju di Pilkada Bukittinggi, Erman Safar Dapat Dukungan dari Golkar dan PKS

erman safar
FOTO BERSAMA - Bakal Calon Walikota Bukittinggi, Erman Safar foto bersama dengan jajaran pengurus DPD Partai Golkar Bukittinggi, Senin (29/6).

HALOPADANG.ID–Bakal Calon Wali Kota Bukittinggi Erman Safar kembali mendapat dukungan untuk bertarung memenangkan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Bukittinggi yang akan dihelat pada tanggal 9 Desember mendatang.

Kali ini, dukungan diberikan oleh Partai Golkar yang disampaikan Wakil Ketua DPD Golkar Provinsi Sumbar, Yuman Hadi kepada Erman Safar ketika mengelar pertemuan dengan jajaran pengurus DPD Partai Golkar Bukittinggi di Kantor DPD Golkar Bukittinggi,Senin (29/6).

Menurut Yulman, Erman Safar memiliki potensi dan peluang untuk memenangkan Pillada tersebut.

“Berdasarkan data yang kami miliki Pak H. Erman Safar memiliki potensi untuk memenangkan. Oleh sebab itu, DPP Partai Golkar memberikan rekomendasi kepada Erman Safar sebagai calon wali kota, Bukittinggi,” kata Yulman kepada wartawan usai mengelar pertemuan.

Ia menjelaskan, dukungan yang diberikan Partai Golkar kepada Erman Safar itu, tidak ada maharnya politiknya. Namun jika Erman Safar diberikan amanah menjadi Wako Bukittinggi, tentunya dia mempunyai tanggung jawab moral untuk membesarkan partai Golkar kedepannya.

Ketua DPD Partai Golkar Bukittinggi, Jon Edwar mengatakan saat ini jumlah anggota DPRD Bukittinggi dari partai Golkar berjumlah 3 orang. Sesuai dengan aturan, partai yang bisa mengusung calonnya sendiri, minimal perolehan kursinya di dewan 20 persen atau 5 kursi di DPRD Bukittinggi.

“Saat ini, anggota DPRD Bukittinggi dari Golkar berjumlah 3 orang, jika Golkar ingin mengusung calon sendiri harus berkoalisi dengan partai lain,” terangnya.

Sementara itu, Bakal Calon Wali Kota Bukittinggi Erman Safar menyambut baik dukungan yang diberikan partai Golkar. Menurutnya, dukungan dari partai Golkar itu merupakan dukungan kedua, karena sebelumnya PKS juga sudah telah menyerahkan SK dukungan kepada Erman Safar

“Kami ingin membuat koalisi besar, yakni gabungan dari partai partai lain, sebelum mendeklerasikan diri untuk maju sebagai calon walikota Bukittinggi,” ungkapnya.

Sebelumnya, PKS Bukittinggi telah menyerahkan SK dukungan kepada Erman Safar sebagai Calon Walikota dan berpasangan dengan kader PKS Marfendi.(L-01).