Ikuti

Andre Rosiade: Rudi Syafriadi Pimpin PD Satria Sumbar

HALOPADANG.ID-Ketua DPD Partai Gerindra Sumbar Andre Rosiade memastikan, PD Satuan Relawan Indonesia Raya (Satria) Sumbar yang merupakan sayap Gerindra dipimpin oleh Rudi Syafriadi. Hal itu menyusul diterimanya SK  Pengurus Pusat  Satria dengan Nomor A1-0028/KPTS/PP-SATRAI/1/2022, Rabu (9/3) di Kantor Pusat Satria di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, DKI Jakarta.

“Alhamdulillah, Partai Gerindra di Sumbar terus melengkapi sayap partai dengan yang terbaru, PD Satria Sumbar telah resmi diemban amanahnya oleh Rudi Syafriadi. Kami berharap, Satria menjadi ujung tombak Gerindra dalam misi relawan dalam bencana alam dan berbagai kegiatan lainnya. Pertama tentu melakukan konsolidasi untuk melakukan kerja nyata untuk masyarakat,” kata Anggota DPR RI asal Sumbar ini, Kamis (10/3).

SK yang diterima langsung oleh Rudi Syafriadi ini ditandatangani Ketua Umum Bambang Haryadi, Sekretaris Jenderal (Sekjen) Yoni Agung Triharto dan Ketua Dewan Pembina Ahmad Muzani yang juga Sekjen DPP Geridra. SK diserahkan Sekjen Yoni Agung kepada Rudi Syafriadi didampingi Sekretaris PD Satria Sumbar Deswandi dan mantan Ketua PD Satria Sumbar Benny Mulya yang sekarang menjadi Dewan Penasehat.
Sekjen PP Satria Yoni Agung Triharto mengucapkan selamat kepada Rudi Syafriadi dan Deswandi yang akan memimpin PD Satria Sumbar untuk masa jabatan 2022-2027. “Selamat kepada bung Rudi Syafriadi sebagai ketua Satria Sumbar dan Bung Deswandi sebagai Sekretaris PD Satria Sumbar,” katanya.

Yoni Agung berharap, Satria Sumbar bisa berbuat banyak untuk masyarakat dan juga membantu pemenangan Partai Gerindra dan Prabowo Subianto di Sumbar. ”Semoga Satria Gerindra Sumbar dapat bermanfaat untuk masyarakat Sumbar secara umum dan dapat mendukung dan memenangkan kembali Gerindra dan Pak Prabowo di Sumbar,” katanya.

Wakil Ketua Bidang OKK PP Satria Yudi Budi Wibowo juga mengucapkan selamat dan sukses atas keluarnya SK PP Satria untuk PD Satria Sumbar dengan ketua Rudi Syafriadi, dan Sekretaris Deswandi. Dia berharap Satria semakin besar di Sumbar. “Semoga Satria dan kader-kader di Sumbar bisa membantu memenangkan Gerindra dan memenangkan Prabowo sebagai Presiden,” katanya.

Benny Mulya, mantan Ketua PD Satria Sumbar juga mendukung penuh kepemimpinan Rudi Syafriadi di Sumbar. Dia  mengucapkan selamat kepada Rudi Syafriadi yang menerima SK sebagai ketua didampingi Deswandi, Sekretaris Satria Sumbar. “Semgoa kepengurusan saat ini bisa berguna dan bermanfaat bagi Partai Gerindra. Saya Benny Mulya saat ini sebagai penasehat PD Satria Sumbar,” katanya.

Rudi Syafriadi bertekad akan mengemban tugas dengan baik dan terus mengembangkan Satria dan pastinya Gerindra di Sumbar. “Kami bersama pengurus sudah ancang-ancang dalam menggerakkan Satria sampai ke DPC Kabupaten dan Kota serta PAC (tingkat kecamatan) se-Sumbar. Kalau perlu sampai ke tingkat kelurahan, desa dan nagari,” kata Rudi Syafriadi.

Bahkan, Rudi juga siap merekrut kader-kader Satria dari luar Partai Gerindra untuk terus meningkatkan kekuatan sayap partai Gerindra itu. “Kami akan perkuat akar rumput, agar relawan Satria benar-benar bisa membantu saat terjadi bencana. Karena, itulah tujuan mulia Satria dihadirkan,” kata Rudi Syafriadi yang langsung menghadap Ketua DPD Gerindra Sumbar Andre Rosiade usai menerima SK dari PP Satria (HP-03)

Exit mobile version
situs toto situs toto slot gacor 88 situs toto slot88 slot88 situs toto slot88 situs togel