Ikuti

Ratusan Polisi Kawal Penjemputan 455 Warga Pekanbaru yang Positif Covid-19

220 Personel Polda Riau Kawal Penjemputan 455 Warga Pekanbaru Positif Covid-19

HALOPADANG.ID – Kabar menggemparkan datang dari Riau, Pekanbaru tepatnya. Hampir 500 orang warga setempat, tepatnya 455 orang terpapar covid-19. Dengan jumlah sebanyak itu, maka kepolisian setempat mengambil langkah pengawalan.

Kapolda Riau, Irjen Pol Agung Setya Imam Effendy turut memberi atensi atas perkembangan ini. Ia memerintahkan 220 personel Polda Riau dan Polresta Pekanbaru untuk menempur 455 warga Pekanbaru yang positif Covid-19 itu. Mereka dijemput dengan menggunakan 60 unit mobil ambulans guna diisolasi secara layak oleh pemerintah.

“60 ambulans akan menjemput 455 warga Pekanbaru yang terpapar Covid-19, untuk di isolasi di tempat yang disediakan oleh Pemprov Riau,” katanya.

Khususnya Polda Riau dan Polresta Pekanbaru, menerjunkan sebanyak 220 personel. Mereka bertugas untuk mengedukasi masyarakat, melakukan pengawalan, hingga penjemputan masyarakat terpapar Covid-19.

“Sudah mulai kemarin malam, warga yang terpapar diberikan edukasi oleh personel, setelah diedukasi dan mereka mau, kemudian dijemput, ada juga personel yang mengawal. Dan akan berada (ditempatkan) di tempat isolasi yang disediakan pemerintah,” lanjut Kapolda.

Terpisah Kadiskes Provinsi Riau, Mimi Yuliani Nazir menyebutkan, warga yang dijemput untuk diisolasi itu adalah warga yang rumahnya tidak layak untuk menjalani isolasi mandiri.

“Sudah dijemput, akan dibawa ke MPMP, Rusunawa, ada asrama haji dan lainnya. Yang dijemput ini adalah yang rumahnya tidak layak untuk isolasi. Harapannya seluruh kabupaten kota dilakukan seperti ini, supaya penanganannya terpadu, dan ada yang memonitor,” terang Mimi. (HP-004)

Exit mobile version
situs toto situs toto barbartoto barbartoto