Comeback Gemilang, FKAN Pauh IX U-16 Juara Turnamen Sepakbola Katapolos.com U-16

HALOPADANG.ID — Turnamen sepakbola yang mempertemukan tim sepakbola usia muda, katapolos.com U-16 berakhir sudah, Minggu (31/1/2021) setelah sepekan gelaran tersebut dilaksanakan di Stadion H Agus Salim. Sebanyak 21 tim asal Sumbar, Riau dan Jambi berebut gelar juara yang akhirnya diraih tim asal Kota Padang, Sumatera Barat, FKAN Pauh IX U-16.

Tim yang diayomi Anggota DPRD Sumbar Evi Yandri Rajo Budiman menjadi kampiun setelah di partai puncak menenggelamkan asal tim asal Tanah Datar, Excellent 2-1. Comeback gemilang anak-anak FKAN Pauh IX ini menjadi kian lengkap setelah ujung tombak mereka, Zulkifli Yahya tambil sebagai pemain terbaik di ajang ini.

Pada laga itu, Zulkifli yang bintang PSP Padang U-15 yang menjuarai Piala Suratin Tahun 2019 ikut punya andil besar atas kemenangan tim ini. Ia menciptakan gol penyeimbang setelah tim mereka tertinggal lebih dahulu oleh Excellent Soccer School di menit pertama, babak pertama.

Laga ini berlangsung ketat. Tim asal Tanah Datar justru unggul terlebih dahulu saat laga masih berusia 1 menit melalui Sabri Wanasir. Hingga jeda, skor bertahan untuk Excellent. Di babak kedua, giliran FKAN Pauh IX yang membalas dengan gol cepat. Pada gim yang berlangsung 2 x 35 itu, FKAN berhasil menyeimbangkan keadaan melalui Zulkifli Yahya saat babak kedua baru berlangsung 4 menit (menit ke 39).

Zulkifli yang bermain liar di lini depan FKAN, lepas dari pengawalan ketat lini belakang Excellent yang dikawal kwartet Marthes, M. Latif Habibullah, M. Alfajri dan Fathurrahman. Pemain bernomor punggung 11 mendapat umpan terobosan di area berbahaya Execellent, dengan dingin Zulkifli menceploskan bola ke gawang Excellent.

Mampu menyamakan kedudukan, FKAN Pauh IX A termotivasi dengan menaikan tekanan. Tetapi Excellent juga melademi dengan ketat. Hanya saja, FKAN yang didukung langsung Ketua nya, Evi Yandri Rajo Budiman, dari bench pemain, lebih dominan dan cerdik memanfaatkan peluang.

Pada menit 57′, sebuah skema set piece di depan kotak 16 Excellent. Bola mental dari penjaga gawang, Rahmat Hidayatullah, dicocor pemain FKAN, Jefri Darma yang bebas berdiri di mulut gawang dan skor berbalik 2-1 untuk keunggulan FKAN Pauh IX.

Skor ini bertahan sampai Fadhlan, wasit yang memimpin pertandingan meniupkan pluit panjang. FKAN Pauh IX A juara dan Excellent harus puas di posisi runner-up. Di perebutan juara ketiga, PSTS Tabing mengalahkan RKS Sijunjung dengan skor (2-1).

Turnamen yang berlangsung sejak Senin, 25 Januari dan berakhir tadi, Minggu 31 Januari ditutup Ronny Azwar Anas, Ketua Steering Committe Panpel katapolos.com U-16 tahun yang notabene anak dari Azwar Anas, mantan Ketua Umum PSSI, mantan Gubernur Sumbar dan mantan Menteri di era Orde Baru.

“Dengan adanya turnamen ini, diharapkan bisa memunculkan pemain-pemain berbakat dari SSB/Akademi. Apalagi dipantau langsung setiap hari oleh Tim Talent Scouting Semen Padang FC, klub kebanggaan Sumatera Barat,” ucapnya (HP-001)