Ikuti

Terus Melaju, Positif Covid-19 Sumbar Bertambah Lagi 32 Kasus

Ilustrasi

HALOPADANG.ID–Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Sumbar mencatat tambahan 32 kasus positif lagi dari hasil pemeriksaan 1.906 sampel swab oleh Laboratorium FK Unand dan Lab Veteriner Agam, Kamis (06/08/2020).

Juru Bicara Gugus Tugas Provinsi Jasman Rizal menyebutkan, 32 kasus positif itu berasal dari Kota Padang (11 kasus), Kota Solok (6), Kabupaten Solok (2), Kabupaten Agam (7), dan Kota Sawahlunto (6 kasus).

“Dengan tambahan 32 kasus positif hingga pagi ini, total kasus positif di Sumbar sejauh ini sudah mencapai 1.038 kasus,” sebut Jasman yang juga Kepala Diskominfo Sumbar itu.

Jasman menyebutkan, bahwa hampir semua sampel yang diperiksa merupakan hasil pelacakan (tracing) terhadap warga, yang sebagian besar adalah Orang Tanpa Gejala (OTG) atau suspek.

“Ini laporan terbaru dari Dr. Andani selaku penanggung jawab kedua lab tersebut. Nanti sore kami update lagi,” tutup Jasman. (zy)

Exit mobile version
situs toto situs toto barbartoto barbartoto