Ikuti

Ngeri! Pengendara Mobil Rekam Detik-detik Ledakan Lebanon dari Jarak Dekat

Dampak ledakan dashyat di Beirut Lebanon

HALOPADANG.ID –Ledakan dahsyat terjadi di Beirut malam tadi. Salah satu korban ledakan berhasil merekam detik-detik peristiwa mengerikan itu saat dia berkendara menggunakan mobil dari jarak dekat.

Banyak video amatir beredar berhasil merekam ledakan hebat yang terjadi di Beirut. Salah satu yang berhasil mengabadikannya adalah seorang pengendara mobil.

Dalam video pendek berdurasi 22 detik yang beredar di media sosial, terlihat si pengendara mobil menjalankan kendaraannya sambil merekam kepulan asap yang terjadi di lokasi kejadian. Sekejap kemudian ledakan besar itu terjadi.

Dalam waktu tak sampai dua detik, efek ledakan dahsyat tersebut sampai ke mobil. Sepihan kaca terlihat jelas masuk ke dalam mobil. Meski video tersebut bergoyang hebat, terlihat kalau kabin mobil tak sampai mengalami kerusakan parah. Meski kaca spion tengah yang terlepas dari tempatnya, kaca di sisi kanan (datangnya arah ledakan) pecah berkeping-keping, dan airbag di sisi kanan juga mengembang.

Video ini diklaim menjadi salah satu video amatir paling dekat yang berhasil merekam ledakan Lebanon. Si pengendara mobil terlihat sedang melintas di jalanan yang berada di tepian laut. Itu bisa diketahui dari gelombang kejut air sangat besar yang terhempas kencang ke arah kendaraan.

Untuk diketahui, ledakan terjadi di lokasi pelabuhan. Tak diketahui bagaimana kondisi pengendara mobil yang merekam ledakan tersebut.

Netizen ada yang memperkirakan jarak mobil tersebut dengan pusat ledakan tak sampai 4 km.

Seperti telah diberitakan sebelumnya, ledakan besar terjadi dua kali di area pelabuhan Beirut. Ledakan kedua, yang terekam oleh pengendara mobil di atas, menghasilkan bola api raksasa ke langit. Saking dahsyatnya, ledakan itu juga menimbulkan gelombang kejut selayaknya angin tornado meratakan apapun yang dilewatinya.

edakan besar terjadi dua kali di area pelabuhan Beirut. Ledakan kedua memicu bola api raksasa berwarna oranye ke langit Beirut pada (4/8) waktu setempat, yang diikuti gelombang kejut seperti angin tornado yang meratakan area pelabuhan dan menyapu kota Beirut, bahkan memecahkan kaca di lokasi berjarak beberapa kilometer.

Exit mobile version
situs toto situs toto barbartoto barbartoto